Kodam XII/Tanjungpura Tingkatkan Mutu Layanan Kesehatan, KRIS RS Kartika Husada Resmi Beroperasi




KUBU RAYA, KP – Upaya peningkatan kualitas layanan kesehatan terus dilakukan Kodam XII/Tanjungpura melalui peresmian Ruang Kamar Rawat Inap Standar (KRIS) di Rumah Sakit Tingkat II Kartika Husada Kesdam XII/Tpr, Jalan Adi Sucipto, Kubu Raya, Senin (29/12/2025).

Peresmian fasilitas ini dipimpin langsung Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Jamallulael, S.Sos., M.Si., sebagai bagian dari transformasi layanan kesehatan yang lebih modern, setara, dan berorientasi pada kenyamanan pasien.

Peresmian KRIS ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Jamallulael serta pemotongan pita oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XII/Tpr, Ny. Indah Jamallulael. 

Kegiatan tersebut turut dihadiri para pejabat utama Kodam XII/Tpr serta Dewan Pengawas RS Kartika Husada.

Pembangunan Ruang Kamar Rawat Inap Standar ini menjadi wujud komitmen Kodam XII/Tpr dalam menyesuaikan layanan kesehatan dengan kebijakan nasional yang mengedepankan prinsip kesetaraan mutu pelayanan.

Kehadiran KRIS tidak hanya menambah kapasitas ruang rawat, tetapi juga merepresentasikan perubahan pendekatan pelayanan yang lebih manusiawi dan inklusif bagi seluruh pasien, baik prajurit maupun masyarakat umum.

Fasilitas KRIS dirancang dengan memperhatikan aspek kenyamanan dan psikologis pasien. Sirkulasi udara alami dan pencahayaan yang maksimal dihadirkan untuk menciptakan suasana ruang rawat yang lebih sehat dan menenangkan.

Tata letak ruangan juga memastikan privasi pasien tetap terjaga meskipun berada dalam kamar rawat inap standar, sehingga mendukung proses pemulihan yang optimal.

Dalam sambutannya, Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Jamallulael menegaskan bahwa modernisasi fasilitas kesehatan merupakan bentuk tanggung jawab institusi dalam memberikan pelayanan terbaik.



Ia menilai peningkatan kualitas sarana kesehatan menjadi kebutuhan mutlak seiring meningkatnya tuntutan pelayanan publik yang profesional dan berstandar nasional.

Pangdam juga menyampaikan apresiasi kepada jajaran kesehatan Kodam XII/Tpr atas pengawasan dan pelaksanaan pembangunan yang berjalan sesuai rencana dan tepat waktu.

“Terimakasih kepada Kakesdam selaku supervisi dan Karumkit Kartika Husada selaku eksekutor. Ini adalah salah satu upaya kita memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta Prajurit dan keluarganya,” ucap Mayjen TNI Jamallulael.

Sebagai rumah sakit rujukan di bawah naungan Kodam XII/Tpr, RS Kartika Husada terus melakukan pembenahan berkelanjutan, baik dari sisi infrastruktur maupun peningkatan kualitas sumber daya manusia.

Langkah ini dilakukan untuk memastikan layanan kesehatan yang profesional, responsif, dan terjangkau dapat dirasakan secara merata oleh prajurit TNI AD beserta keluarga, sekaligus masyarakat Kalimantan Barat secara luas.(*/Red)

Kapuas Post

Kapuas Post merupakan media lokal Kalimantan Barat yang mencoba eksis kembali menjadi media online

Lebih baru Lebih lama

ads

Pasang Iklan Kapuas Post

ads

نموذج الاتصال