Post Top Ad

Kombis

Nasional

Post Top Ad

HondaOtomotif

Heboh Astra Motor Kalbar Luncurkan Vario 160 Secara Virtual

PONTIANAK - Astra Motor Kalbar, sebagai Main Dealer Sepeda Motor Honda di Kalimantan Barat, akan menggelar Virtual Launching Vario 160.Kegiatan ini disiarkan secara langsung di instagram @honda_kalbar pada Sabtu, 26 Februari 2022 dimulai pukul 19.30 WIB.
 

Acara ini akan langsung dipandu oleh @getarkan dan juga para pelanggan dan pengunjung akan dihibur oleh penampilan dari @crazydaddybandofficial yang akan menemani malam Minggu konsumen terbaik Honda.

"Selain itu, jangan lupa juga, untuk memanfaatkan promo Virtual Launching
dapatkan diskon hingga Rp80.000 dan jaket exclusive. Segera kunjungi kegiatan ini dan nikmati berbagai promo terbaiknya," kata Manager Marketing Astra Motor Kalbar, Antofani Yusticia Ahmadi.
"Dapatkan juga doorprize voucher belanja Rp300.000 dan 1pcs Mi Band 6 untuk penonton Virtual Launching Vario 160 yang beruntung," paparnya.

PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan All New Honda Vario 160 pada awal tahun ini. Motor baru tersebut diklaim mendapatkan perubahan menyeluruh pada rangka, desain, mesin dan fitur.

Motor matik anyar ini hadir dengan dua tipe, yakni CBS dan ABS. Hal itu dibenarkan langsung oleh President Director AHM Keiichi Yasuda. Dirinya menyebutkan bahwa sejumlah inovasi desain, teknologi dan fitur telah dikembangkan pada All New Honda Vario 160.

“Beragam penyematan fitur dan teknologi canggih yang dilengkapi mesin terbaru 160cc dengan 4 katup eSP+ serta desain premium sporti pada All New Honda Vario 160, kami yakini akan memberikan pengalaman berkendara sehari-hari yang lebih menyenangkan” katanya dalam rilis.

All New Honda Vario 160 tampil dengan desain premium, di mana ukuran bodinya besar plus penambahan karakter garis sporty. Motor baru ini menggunakan ban tubeless berukuran lebih besar, yakni 100/80-14 untuk bagian dan 120/70-14 di belakang.

Tak hanya memperbarui desainnya, Honda juga memberikan fitur keselamatan yang lebih canggih. AHM menyematkan Honda Smart Key System, yang dilengkapi alarm dan answer back system pada motor matik ini.

AHM juga melengkapi fitur Antilock-Braking System (ABS) dan penggunaan rear disc brake pada peranti rem belakang.

Skuter matik tersebut dilengkapi dengan full digital panel meter, yang meliputi indikator kecepatan, bahan bakar, jarak tempuh, jam digital, indikator Smart Key, fuel consumption, indikator tegangan baterai, dan lain-lain.

Dengan penggunaan mesin 160cc 4 katup eSP+, All New Honda Vario 160 diklaim bisa menghasilkan tenaga maksimal 11,3 kW dan torsi puncak 13,8 Nm. Motor matik baru ini mampu mengonsumsi bahan bakar mencapai 46,9 km/jam.

Tampilan berkelas All New Honda Vario 160 sangat kuat melalui logo dan desain keseluruhan. Ukuran bodi yang besar dengan karakter garis sporti yang semakin premium menambah percaya diri bagi pengendaranya.

Didukung ukuran ban tubeless yang lebih lebar, depan 100/80-14 dan belakang 120/70-14 ditambah kombinasi velg berwarna burnt titanium pada tipe ABS memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam berkendara serta tampilan yang semakin berkelas.

Skutik premium sporti ini dilengkapi dengan fitur keselamatan dan keamanan yang canggih seperti Honda Smart Key System yang dilengkapi alarm dan answer back system yang dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengendara.

All New Honda Vario 160 dipasarkan dengan 2 tipe yaitu CBS dan ABS. Untuk tipe CBS terdapat warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande Matte Red. Sedangkan untuk tipe ABS, terdapat warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande White.

Tipe ABS memiliki velg dengan warna burnt titanium serta sentuhan emblem Vario yang semakin memberikan kesan lebih premium.

Bicara harga, ada sedikit perbedaan antara tipe CBS dan ABS. All New Honda Vario tipe CBS diketahui memiliki banderol yang lebih murah, yakni sebesar Rp25.800.000, sedangkan varian ABS dijual dengan harga Rp28.500.000. (*)

Baca Juga

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad