KUBU RAYA, KP – Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Jamallulael, S.Sos., M.Si., memberikan kejutan spesial kepada Bupati Landak, dr. Karolin Margret Natasa, yang merayakan ulang tahunnya yang ke-43 saat berkunjung ke Markas Kodam XII/Tpr pada Rabu (12/3).
Dalam momen penuh kehangatan tersebut, Pangdam XII/Tpr menghadiahkan kue ulang tahun untuk Bupati Karolin, yang menjabat untuk periode kedua. Diiringi lagu selamat ulang tahun, kejutan tersebut disambut bahagia oleh Karolin, yang kemudian berdoa dan meniup lilin.
Pangdam XII/Tpr turut mengucapkan selamat atas pelantikan kembali Karolin sebagai Bupati Landak serta mendoakan kesuksesannya dalam memimpin daerah. Sementara itu, Karolin menyampaikan rasa terima kasih kepada Pangdam dan seluruh jajaran Kodam XII/Tpr atas perhatian serta kejutan yang diberikan.
Kunjungan Bupati Landak ke Makodam XII/Tpr tidak hanya dalam rangka silaturahmi setelah perjalanannya dari Akademi Militer (Akmil) Magelang, tetapi juga untuk memperkuat koordinasi dan kolaborasi dengan Kodam XII/Tpr. Fokus utama kerja sama ini adalah pengembangan sektor pertanian serta upaya pencegahan dan penanggulangan bencana di wilayah Landak, yang kerap menghadapi berbagai tantangan alam.
Dengan pertemuan ini, diharapkan sinergi antara pemerintah daerah dan TNI semakin erat dalam mendukung pembangunan dan ketahanan wilayah.(*/Red)