Post Top Ad

Kombis

Teknologi

Post Top Ad

Bank KalbarKalbarKURPontianak

Bank Kalbar Salurkan Rp 35 Miliar untuk 429 Debitur KUR di Kalbar Secara Serentak

PONTIANAK, KP – Bank Pembangunan Daerah (BPD) Provinsi Kalimantan Barat atau Bank Kalbar kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pelaku usaha kecil dan menengah di Kalimantan Barat. Pada Selasa, 11 Maret 2025, Bank Kalbar menggelontorkan dana sebesar Rp 35 miliar bagi 429 debitur Kredit Usaha Rakyat (KUR), dengan proses akad kredit yang dilakukan serentak di seluruh Kantor Cabang Pembantu (KCP) Bank Kalbar di wilayah Kalimantan Barat.
 

Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi, mengungkapkan bahwa akad kredit massal ini merupakan salah satu langkah strategis untuk meningkatkan penyaluran kredit kepada pelaku UMKM.

“Sebanyak 429 calon debitur Bank Kalbar, alhamdulillah kini telah resmi menjadi debitur KUR. Akad kredit ini kami lakukan serentak di seluruh wilayah Kalbar, kecuali cabang Jakarta, dengan total dana yang dikucurkan mencapai lebih dari Rp 35 miliar,” ujar Rokidi.

Ia juga menambahkan bahwa bagi para debitur yang masih membutuhkan tambahan modal usaha, Bank Kalbar membuka kesempatan untuk mengajukan pinjaman tambahan agar usaha mereka dapat terus berkembang dan naik kelas.

Dorong Pertumbuhan UMKM

Sebagai bank daerah yang berkomitmen terhadap pertumbuhan ekonomi lokal, Bank Kalbar terus meningkatkan pelayanannya, khususnya dalam penyaluran kredit bagi UMKM. Rokidi menjelaskan bahwa pada tahun 2025 ini, Bank Kalbar menargetkan ekspansi kredit UMKM hingga Rp 1 triliun.

“Target kuota yang diberikan kepada Bank Kalbar sebenarnya hanya Rp 700 miliar, namun kami mendapat arahan dari Pak Menteri untuk lebih massif dalam ekspansi, sehingga kami berupaya mencapai angka Rp 1 triliun,” ungkapnya.

Dengan semakin banyaknya modal usaha yang dikucurkan, Bank Kalbar berharap para pelaku usaha kecil dapat lebih memaksimalkan usahanya, naik kelas, dan bahkan mampu melakukan ekspor hingga ke luar negeri.

Fokus pada UMKM dan Pertumbuhan Ekonomi Lokal

Sejak awal, core bisnis Bank Kalbar memang berfokus pada pembiayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dengan skema kredit KUR serta kredit korporasi. Dengan slogan “Bank Kite Punye Kite”, Bank Kalbar menilai bahwa UMKM adalah fondasi utama kekuatan ekonomi nasional, yang terbukti mampu bertahan dalam berbagai situasi ekonomi.

Untuk itu, Bank Kalbar tidak hanya memberikan modal usaha, tetapi juga membantu pelaku UMKM dalam berbagai aspek lainnya, seperti peningkatan kualitas kemasan produk, pemasaran melalui berbagai event, serta mendorong mereka agar bisa naik kelas dari usaha kecil menjadi menengah.
 
Pertumbuhan Kinerja yang Positif

Dari sisi kinerja, Bank Kalbar menunjukkan pertumbuhan yang positif dengan market share yang terus meluas. Berbagai riset dari lembaga independen telah mengakui kesuksesan bank daerah ini.

Sebuah riset yang dirilis Infobank menyebutkan bahwa pertumbuhan Bank Kalbar lebih pesat dibandingkan dengan perbankan lain di Kalimantan Barat. Tidak hanya dalam penyaluran kredit, tetapi juga dalam penghimpunan dana pihak ketiga (DPK).

Bahkan, khusus untuk segmen UMKM, Bank Kalbar telah menyalurkan kreditnya sebesar 39,11 persen, lebih tinggi dari portofolio yang ditargetkan oleh pemerintah. Tingginya penyaluran kredit ini juga tidak menyebabkan lonjakan kredit macet (Non-Performing Loan/NPL), karena rasio NPL Bank Kalbar masih berada di bawah rata-rata nasional.
Mencapai Target dan Keuangan yang Sehat

Dalam Rencana Bisnis Bank (RBB), Bank Kalbar telah melampaui target yang ditetapkan. Pada tahun 2024 lalu, Bank Kalbar berhasil mencatatkan peningkatan signifikan dalam laba, penyaluran kredit, DPK, serta total aset. Bank ini juga mencatat pertumbuhan yang lebih cepat dibandingkan rata-rata perbankan di Kalimantan Barat.

Survei dari Infobank juga menyatakan bahwa berbagai rasio keuangan Bank Kalbar, seperti Capital Adequacy Ratio (CAR), Return on Assets (ROA), Return on Equity (ROE), serta NPL, berada dalam kondisi sangat sehat dan melampaui rata-rata industri perbankan nasional.

Dengan berbagai pencapaian tersebut, Bank Kalbar semakin memperkokoh perannya sebagai mitra utama bagi pelaku UMKM di Kalimantan Barat, serta sebagai salah satu bank daerah terbaik di Indonesia yang terus tumbuh dan berkembang.(*/Red)

Baca Juga

Post Top Ad