Post Top Ad

Kombis

Nasional

Post Top Ad

KombisPontianakSharp

Melalui Greenovation, Sharp di Usianya yang Ke-111 Ajak Masyarakat Lebih Peduli Kepada Lingkungan

PONTIANAK - Pada perjalanannya yang sudah menginjak usia 111 tahun Sharp Corporation melalui Sharp Indonesia berkesempatan berkunjung ke Pontianak dan menggelar Pameran Sharp Greenovation, dari tanggal 3 - 9 Juni 2024 di Ayani Megamall. Pada pameran ini Sharp menghadirkan jajaran produk dan teknologi Sharp terbaru dan mengajak masyarakat untuk aktif melakukan aksi pelestarian lingkungan. 
 


Senior PR and Brand Comunication Manager Sharp Indonesia, Pandu Setio mengatakan sebagai perusahaan yang manufaktur pihaknya tidak mau produksi dan bisnis Sharp mengganggu kelangsungan hidup masyarakat Indonesia maupun dunia.

"Saat menjalankannya kita benar - benar sangat mematuhi setiap peraturan yang dikeluarkan oleh pemerintah Indonesia maupun dunia, "ujar Pandu.

Dia ingin agar dalam bidang konservasi memastikan bahwa semua proaes produksi, material, komponen, lingkungan produksi benas dari bahan - bahan berbahaya yang bisa mengakibatkan dampak negatif bagi kesehatan manusia dan lingkungan.

Sharp Indonesia berkomitmen sebagai anak cabang ingin menyeimbangkan dampak dari produk- produk yang ada terhadap lingkungan. Yaitu dengan melakukan berbagai kegiatan lingkungan untuk melestarikan lingkungan dan keanekaragaman hayati.

"Kita mengedepankan proses produksi energi yang efisien dan juga bebas polusi terhadap lingkungan sekitar, "imbuhnya.

Kemudian yang ketiga, mencoba meningkatkan kesadaran masyarakat dengan cara memberikan contoh yang baik kepada karyawan - karyawan Sharp dalam melakukan aktivitas kehidupan sehari - hari.

Adapun beberapa kontribusi yang dilakukan Sharp salah satunya menghadirkan produk - produk yang ramah lingkungan. Seperti produk AC Sharp yang sudah menggunakan Freon R32.

"Jadi R32 adalah Freon yang memang sudah diizinkan oleh PBB atau badan dunia yang tidak mwngakibatkan penipisan lapisan ozon, "ujar Pandu.(*/Red)

Baca Juga

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad