Post Top Ad

Kombis

Nasional

Post Top Ad

HondaOtomotif

Vario 160 Ditargetkan Laku Sebanyak 450 Ribu Unit

PONTIANAK - PT Astra Honda Motor (AHM) menargetkan Honda Vario 160 bisa terjual ratusan ribu unit dalam setahun. Vario diharapkan menjadi tulang punggung penjualan ketiga setelah BeAT, dan Scoopy.



"Target penjualan setahun kami menargetkan 450.000 unit," tutur Marketing Director PT AHM, Tetsuya Komine saat peluncuran All New Honda Vario 160 di Deltamas, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat.

Dijelaskan lebih lanjut, Direktur Pemasaran PT AHM Thomas Wijaya bahwa target Vario 160 meningkat dari tahun sebelumnya saat dihantam pandemi, mengingat kondisi pasar otomotif roda dua sudah mulai merangkak naik

"Target seiring dengan perkembangan market, karena marketnya sudah mulai tumbuh, kembali dari tahun 2020," ujar Thomas dalam kesempatan yang sama.

AHM berharap kondisi perekenomian di dalam negeri dapat segera pulih sehingga penjualan motor kembali pulih.

"Kita berharap yang pertama faktor kesehatan. Kalau kesehatan dalam arti Omicron ini bisa terkendali, semua bisa prokes dengan baik, kesehatan baik, mobilitas bisa terjaga, kalau mobilitas terjaga ekonomi bergerak sehingga pertumbuhan, inflasi juga lebih baik harapannya, sehingga pasarnya harapan kita bisa recovery, demandnya bisa recovery," tambah Thomas.

Vario 160 kini berbekal mesin performa tinggi kapasitas 160cc 4 katup enhanced Smart Power Plus (eSP+), serta memiliki teknologi minim gesekan menjadikan skutik premium sporti ini memberikan keseimbangan antara performa yang optimal dan kesempurnaan puncak saat dikendarai harian.

Mesin tersebut bisa enghasilkan tenaga maksimal hingga 11,3 kW @8500 rpm dengan torsi puncak 13,8 Nm @7000 rpm. All New Honda Vario 160 hadir dengan pengaplikasian teknologi frame (rangka) eSAF (enhanced Smart Architecture Frame).

Model ini mampu mengkonsumsi bahan bakar mencapai 46,9 km/liter. Pengetesan dilakukan melalui pengaktifan fitur ramah lingkungan Idling stop system dengan metode pengetesan WMTC (World-wide Motorcycle Test Cycle) EURO 3.

"Beragam penyematan fitur dan teknologi canggih yang dilengkapi mesin terbaru 160cc dengan 4 katup eSP+ serta desain premium sporti pada All New Honda Vario 160, kami yakini akan memberikan pengalaman berkendara sehari-hari yang lebih menyenangkan" ujar Yasuda.

All New Honda Vario 160 dipasarkan dengan 2 tipe yaitu CBS dan ABS. Untuk tipe CBS terdapat warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande Matte Red. Sedangkan untuk tipe ABS, terdapat warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande White. Tipe ABS memiliki velg dengan warna burnt titanium serta sentuhan emblem Vario yang semakin memberikan kesan lebih premium.

AHM memasarkan All New Honda Vario 160 dengan harga on the road (OTR) DKI Jakarta Rp25.800.000,-untuk tipe CBS dan Rp28.500.000,- untuk tipe ABS. (*)

Baca Juga

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad