Brigif 19/khatulistiwa bagikan masker kepada pengguna jalan

SINGKAWANG - Pandemi Covid 19 sampai dengan sekarang belum berakhir, Brigif 19/Khatulistiwa akan selalu berkomitmen untuk memutus penyebaran Virus covid 19 tersebut, bagi masker gratis kepada Masyarakat dan juga sosialisasi tentang disiplin protokol kesehatan di Jl. Pramuka Kelurahan Bukit Batu Kecamatan Singkawang Tengah Kota Singkawang. Jum’at (18/06/2021)



Pasi Komsos Brigif 19/Khatulistiwa Lettu Inf Uguamin menyampaikan bertempat di Jl. Pramuka personel Brigif 19/Khatulistiwa melaksanakan kegiatan bagi masker gratis kepada masyarakat yang melintas. Kegiatan ini sebagai wujud nyata Brigif 19/Khatulistiwa untuk bersama – sama mengingatkan masyarakat betapa penting nya mematuhi protokol kesehatan yang telah di program kan oleh pemerintah. Jelasnya

Brigif 19/Khatulistiwa akan selalu berkomitmen untuk selalu mengingatkan kepada masyarakat akan pentingnya menerap kan protocol kesehatan dalam kehidupan sehari – hari, selain untuk mencegah tertular virus covid 19 juga untuk menjaga keluarga kita tertular virus tersebut. Ungkapnya.(*)

Kapuas Post

Kapuas Post merupakan media lokal Kalimantan Barat yang mencoba eksis kembali menjadi media online

Lebih baru Lebih lama

ads

Pasang Iklan Kapuas Post

ads

نموذج الاتصال